1. Codeacademy
Sesuai namanya, situs ini menjadi " akademi " atau sekolah bagi mereka yang ingin mempelajari coding secara mendalam. Namun kalian perlu jadi anggota dulu, baru akan diberi pelajaran mengenai HTML, CSS, JavaScript, dan bahasa pemograman lainnya. Sudah ada 24 juta orang yang menggunakan situs ini sebagai referensi dalam belajar coding. Dan belajar di situs ini gratis.
2. Coursera
Situs berikutnya adalah coursera. Situs ini juga memberikan banyak pelajaran mengenai pemoggraman dan seputar coding. Diperkirakan terdapat 1000 program dan 119 institusi yang ada di situs ini. Coursera sudah lama menjadi situs dan perusahaan di bidang pendidikan teknologi, tepatnya sejak tahun 2012. Selain gratis, kita juga akan dapat sertifikat apabila membayar jasa belajar melalui situs ini.
3. edX
Kalau situs yang satu ini adalah situs pendidikan online yang bergerak di bidang pendidikan teknologi. Walau tahun dibuatnya sama dengan Coursera, bedanya situs ini didirikan oleh mahasiwa dari Universitas Harvard & MIT. Selain itu situs ini juga bersifat open source alias bisa kita kembangkan dan boleh bereksperimen dengan bebas. Cukup keren, bukan?
4. Udemy
Udemy merupakan salah satu situs coding gratis yang didirikan pada tahun 2010. Situs ini terkenal menjadi situs tutorial coding yang menayangkan tutorialnya lewat video. Dengan cara seperti itu, akan lebih memudahkan netizen untuk belajar coding. Beberapa pelajaran yang terkenal di sini adalah Programming for Enterpreneurs, HTML & CSS, serta Introduction Phyton Programming
5. aGupieWare
Situs yang terakhir ini juga tidak mau kalah dengan situs lainnya. Dengan kurikulum sama dengan Universitas MIT, Berkeley, Stanford, Columbia, Carnegie Mellon, dan kampus lainnya menjadikan situs ini salah satu situs terkenal dan terpenting serta dijadikan rekomendasi utama bagi mereka yang berniat mempelajari coding secara cuma - cuma. Situs ini sudah disurvei dan diklaim menjadi situs terbaik dalam mempelajari coding di Amerika Serikat.
Itulah lima situs tutorial coding yang terkenal. Gimana? Tertarik belajar coding? Jangan menyerah hanya karena kita tidak bisa di satu tempat, tapi bisa di tempat lainnya. Karena ilmu itu luas dan akan sangat bermanfaat apabila kita bisa menguasainya. Tapi jangan sombong dan menyalahgunakannya untuk kepentingan pribadi yang bersifat sesaat dan keuntungan ilegal. Karena di atas langit ada langit dan hukum tetap berlaku.
Demikian, semoga bermanfaat.
HALAMAN SELANJUTNYA:
0 Response to "Bingung Coding?? Belajar Aja Dari 5 Situs Tutorial Coding Terkenal!!"
Posting Komentar