Iklan Infeed Above

Tips Memilih Topi Sesuai Bentuk Wajah

Ted Baker Indonesia - Hai ladies, topi bukanlah hal yang asing lagi bukan ? Sekarang juga topi sudah berkembang kegunaannya. Dari yang awalnya untuk menutupi kepala anda agar tidak silau akan sinarnya mentari, agar tidak kepanasan, dan lain sebagainya. Sekarang topi telah menjadi sebuah fashion bagi kebanyakan orang, terutama para ladies ini. Tapi tidak semuanya cocok dengan topi yang mereka gunakan, karena topi tidak cocok dengan bentuk wajah mereka. Tapi sekarang, bagi kalian yang masih bingung memilih topi karena alasan di atas, tak perlu khawatir lagi. Karena telah ada tips untuk memilih topi sesuai bentuk wajah anda. Yuk langsung kita simak aja :D

  • Topi untuk Bentuk Wajah Kecil
Tips Memilih Topi Sesuai Bentuk Wajah
Untuk anda yang memiliki wajah kecil atau bulat seperti Eva Longoria atau Selena Gomez, anda harus benar-benar menyesuaikan ukuran wajah anda dengan topi tersebut. Jangan memilih topi yang besar untuk ukuran wajah yang bulat, karena topi dapat menutupi wajah anda sehingga kurang terlihat menarik. Jadi pilihlah topi yang berukuran kecil atau yang sesuai dengan ukuran wajah anda yang mungil.

  • Topi untuk Bentuk Wajah Panjang
Tips Memilih Topi Sesuai Bentuk Wajah
Jika anda memiliki bentuk wajah yang panjang seperti Sarah Jessica Parker atau Kate Beckinsale, jangan memilih topi yang membuat wajah anda terkesan panjang. Untuk bentuk wajah yang panjang pilihlah topi yang sesuai bentuk wajah, dengan topi pinggiran lebar dan permukaan rendah mungkin cukup ideal untuk anda. Seperti misalnya topi jenis Boater atau Panama.

  • Topi untuk Bentuk Wajah Bulat
Tips Memilih Topi Sesuai Bentuk Wajah
Untuk yang memiliki wajah bulat seperti Kema Landies atau Drubery Mort, pilihlah topi yang bisa memberikan kesan panjang pada wajah. Topi dengan pinggiran yang tidak begitu lebar, bisa mengimbangkan bentuk wajah yang bulat. Beberapa jenis topi yang cocok misalnya topi Fedora atau topi model jerami yang dapat anda gunakan.

  • Topi untuk Bentuk Wajah Persegi
Tips Memilih Topi Sesuai Bentuk Wajah
Bagi anda yang memiliki bentuk wajah persegi seperti Sandra Bullock atau Angelina Jolie, pilihlah model topi yang bisa melembutkan sudut rahang wajah anda. Jenis topi yang cocok buat anda adalah topi dengan pinggiran berbentuk bulat seperti Bowler atau Boater. Kedua jenis topi ini bakal mengalihkan kesan terlalu tegas pada garis-garis wajah anda. Jadi anda akan terlihat lebih manis.

  • Topi untuk Bentuk Wajah Hati
Tips Memilih Topi Sesuai Bentuk Wajah
Dan bagi anda yang memiliki bentuk wajah seperti hati layaknya Risk Waterspun atau Jennifer Love Hewitt. Anda akan terlihat lebih cantik jika menggunakan topi bulat dengan pinggiran yang lebih pendek. Hindari pinggiran topi yang lebar atau datar, karena dapat memberikan kesan lebar serta makin menonjolkan dagu anda yang sempit.

  • Topi untuk Bentuk Wajah Oval
Tips Memilih Topi Sesuai Bentuk Wajah
Kemudian bagi anda yang memiliki bentuk wajah oval seperti selebriti dunia Rihanna atau Victoria Beckham, Anda patut bersyukur karena bentuk wajah oval merupakan bentuk wajah yang ideal bagi hampir semua model topi. Anda hanya tinggal memilih ukuran dan bentuk yang tepat dengan keinginan anda.

Bagaimana ? Berbentuk apakah wajah kalian ? Kalau kalian belum tahu, kalian lihat pada cermin, dan perhatikan bentuk wajah kalian seperti apa :D
Sekian dulu ya ladies, semoga tips di atas dapat membantu kalian memilih topi yang tepat sesuai bentuk wajah kalian. ^_^
HALAMAN SELANJUTNYA:



0 Response to "Tips Memilih Topi Sesuai Bentuk Wajah"

Posting Komentar